Permainan Ular Tangga Matematika

Hai guys kali ini saya akan posting permainan sederhana matematika yang pernah saya bacca di salah satu situs. Nahh permainan matematika kali ini yaitu "Ular Tangga". Tentu sudah ggak asing lagi yaa kalau mendengar kata ular tangga namun kali ini yaitu "ULAR TANGGA MATEMATIKA" Wahh gimana tu ?? yuks baca postingan dibawah ini :)
Siswa sudah mengenal konsep penjumlahan dan pengurangan sejak mereka berada di kelas 1 di sekolah dasar. Mereka belajar untuk penjumlahan dan pengurangan angka 1 hingga 100. Selanjutnya mereka belajar operasi bilangan campuran dikelas 3. Sebagai contoh, Berapa solusi 26 + 4 -. . . = 8?. Sebagian besar siswa tidak dapat menjawab pertanyaan ini secara langsung karena masalah ini dalam betuk yang abstrak. Guru harus mengubahnya menjadi konteks nyata yang mudah bagi siswa untuk mengerti. Pada artikel ini, penulis memperkenalkan kontok permainan ular tangga.
ulartanggaozon

Permainan ular tangga adalah permainan yang dimainkan oleh empat orang siswa. Setiap siswa memiliki pion, dan dia mendapatkan kesempatan untuk mengocok dadu. Dadu memiliki nomor 1 sampai 6. Seorang siswa akan meletakkan pian sesuai dengan banyak anggka yang diperolehnya. Jika pion mereka berada di tangga maka pion tersebut akan menaiki tangga namun sebalikknya jika berada di ekor ular maka harus turun kebawah, jadi mereka menggunakan proses matematika dalam permainan in yaitu penjumlahan dan pengurangan.
Contoh permasalahan dalam permainan ular tangga
Contoh:
1. Pion seorang siswa berada di angka 11, kemudian dia mengocok dadu dan mendapat angka 5, maka ia menggerakkan pion 5 langkah. Ternyata siswa tersebut mendapat anak tangga sehinngga pionya menaiki tangga dan berada di anggka 46. Jadi berapa bonus anggka yang diperoleh siswa tersebut?
Ini adalah model matematika tentang hal ini:
11 + 5 +. . . = 46
2. Pion seorang siswa berada di anggka 51, kemudian dia mengocok dadu dan mendapat anggka3, jadi ia menggerakkan pion 3 langkah. Ternyata siswa tersebut berada di ekor ular sehingga pionnya harus turun menuju arah yang ditunjukkan oleh kepala ular yaitu anggka 26. Jadi berapa anggka yang hilang dari siswa tersebut?
Ini adalah model matematika tentang hal ini:
51 + 3 +. . . = 26 atau 51 + 3 -. . . = 26
Jadi, dengan adanya ilustrasi ini diharapkan dapat membantu siswa menemukan model dan tahu bagaimana memecahkan masalah tentang penjumlahan dan pengurangan. Hal ini sangat menarik bagi siswa karena mereka dapat melakukan aktivitas matematika.

Sumber : Workshop PMRI Riau
Posted by Zetra

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Teori Belajar Skemp

Matematika dalam Lukisan Monalisa